Pengertian Software: Fungsi, Ciri, Jenis dan Contohnya

admin

Software

Software merupakan salah satu program komputer yang bisa di pakai untuk berbagai aktivitas seperti desain, menonton video, editing, atau sekedar untuk mendengarkan musik. Jadi, apa sebenarnya software itu? berikuit penjelasannya mengenai software.

Apa Itu Software?

Software adalah bagian komputer yang terdiri dari berbagai perintah untuk mengoperasikan mesin komputer. Hal ini berupa perangkat lunak tanpa bentuk fisik yang berisikan data dan berbagai fungsi tertentu.

Software di ciptakan oleh pengembang atau pemrogram dengan menggunakan bahasa pemrograman sehingga bisa berinteraksi dengan perangkat keras seperti PC atau komputer.

Software di buat untuk membantu pekerjaan manusia, seperti menghitung, membuat dokumen, mengedit gambar dan sejenisnya.

Selain itu, dengan adanya software, kamu bisa melakukan pengeditan video, desain, bermain game dan banyak lagi. Pengembang terus menambah fitur agar software lebih user-friendly.

Fungsi Software

Berikut ini beberapa fungsi software yang sudah disusun oleh Bahasan.id :

  1. Mendukung operasi komputer dengan perintah tertentu.
  2. Mengendalikan hardware agar berfungsi sesuai kebutuhan.
  3. Menghubungkan software dan hardware.
  4. Menerjemahkan perintah software ke bahasa mesin.
  5. Mengidentifikasi program dalam komputer.

Ciri-Ciri Software

Berikut di bawah ini merupakan ciri-ciri software :

1. Bersifat Open Source, Freeware, Shareware dan Commecial

Selain itu, software biasanya bisa digunakan secara gratis, namun ada ketentuan dari developer yang harus diikuti saat mengunduhnya.

2. Mudah Terserang Virus Komputer

Software rentan terhadap virus, baik dari sumber download maupun virus yang telah ditanamkan. Sehingga biasanya untuk keamanan perangkat software harus menginstal antivirus terpercaya.

3. Perangkat Penunjang Hardware

Software berfungsi untuk mengelola perangkat keras dari komputer, Gunanya untuk memastikan komputer berfungsi sesuai kebutuhan.

4. Butuh File Installer Untuk Menginstal

Untuk menggunakan software, kamu perlu installer untuk menginstallnya program perangkat lunak di komputer.

Setelah itu, Kamu bisa menggunakan komputer sesuai dengan kebutuhan untuk membantu tugas sehari-hari.

Jenis Software dan Contohnya

Teknologi semakin berkembang, menyebabkan banyak jenis software yang beragam, mulai dari yang gratis hingga berbayar. Berikut jenis software dan contohnya :

1. Operating System

Salah satu jenis software adalah sistem operasi (OS). Sistem operasi mengelola perangkat keras di komputer dan menerjemahkan aktivitas pengguna untuk dieksekusi di CPU. Contohnya termasuk Microsoft Windows, UNIX, MacOS, dan Linux.

2. Programming Language

Jenis software programming language adalah bahasa untuk menulis program, seperti HTML, JAVA, PHP, C, C++, dll.

Bahkan jika kamu membuat bahasa pemrograman, kamu masih memerlukan perangkat lunak khusus untuk merancang program berdasarkan bahasa pemrograman tersebut.

3. Program Aplikasi

Aplikasi adalah perangkat lunak yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari di berbagai aktivitas manusia, contohnya seperti Microsoft Office Excel, Microsoft Office Word, dan MYOB.

Jenis Software Bedasarkan Distribusinya

Selain itu, Kamu perlu juga mengenal berbagai jenis software berdasarkan distribusinya. Berikut penjelasannya di bawah ini :

1. Firmware

Software ini adalah jenis penyimpanan perangkat lunak dengan hanya-baca. Sifatnya tidak bisa diubah, jadi jika ada masalah fungsional, tidak perlu melakukan perubahan atau pengembangan lebih lanjut.

2. Malware

Malware adalah software berbahaya yang bisa merusak komputer jika disalahgunakan, salah satunya seperti virus komputer.

3. Adware

Adware adalah software yang secara otomatis menampilkan iklan di layar komputer pengguna dan bisa menghasilkan pendapatan melalui pay per click (PPC).

4. Freeware

Freeware adalah software tanpa batasan waktu, tapi sebagian besar memiliki fitur yang kurang sempurna untuk digunakan.

5. Shareware

Shareware adalah software gratis yang sering digunakan sebagai demonstrasi dengan fitur dan waktu penggunaan terbatas.

6. Spyware

Spyware adalah software mata-mata yang sering di gunakan untuk mencuri data komputer pengguna.

7. Opensource

Opensource adalah software dengan kode sumber terbuka yang bisa kamu ubah, perbaiki, dan sebarkan tanpa biaya. Biasanya yang sedang di kembangkan oleh programmer dengan bahasa pemrograman tertentu.

Perbedaan Software dan Hardware

Secara sederhana, perbedaan antara software dan hardware berikut di bawah ini perbedaannya :

  • Hardware adalah perangkat keras berupa fisik yang bisa di lihat.
  • software adalah program yang di instal pada perangkat keras (Hardware).

Namun, perbedaan antara keduanya bukan hanya dalam aspek fisik dan non-fisik. Beriku di bawah ini beberapa perbedaan yang perlu Kamu ketahui antara software dan hardware, yaitu :

1. Sifat

Hardware bersifat statis dan tetap, berupa perangkat keras. Sedangkan software bersifat dinamis dan dapat diubah, berupa program atau aplikasi yang bisa dimodifikasi.

2. Bentuk

Hardware memiliki bentuk yang bervariasi sesuai dengan jenis dan fungsi, contohnya seperti keyboard, mouse dan monitor.

Sedangkan software tidak punya bentuk fisik, hanya berupa program atau aplikasi yang diinstal di perangkat keras.

3. Fungsi

Hardware menjalankan program dan memberikan input/output. Sedangkan software memberikan instruksi kepada hardware dan membantu pengguna untuk berbagai tugas.

4. Ketergantungan

Hardware dan software saling tergantung. Hardware butuh software untuk instruksi dan kontrol, sementara software butuh hardware untuk menjalankan program.

Itu tadi ulasan tentang software, dari definisi hingga jenis dan contohnya. Komputer tak bisa berfungsi tanpa software. Kamu juga bisa menambahkan software sesuai kebutuhan untuk mempermudah tugas sehari-hari.