Memimpikan mobil idaman bukanlah hal yang salah. Terlebih saat ini telah dipermudah cara pembayaran dengan sistem kredit. Sistem kredit ini merupakan alternatif pembayaran ketika Anda ingin memiliki sebuah mobil tetapi budget belum mencukupi untuk pembelian mobil idaman secara lunas.
- [Virtual Event] [Talkshow] What Next? Masa Depan Ganja medis di Indonesia pasca keputusan CND
- [Free Webinar] [BHR Institute] Pembangunan Indonesia Pasca Pandemi Covid-19: Pemulihan Ekonomi VS Keberlanjutan ?
- [PKPA Online 2021] Dapatkan Diskon Khusus Pandemi sebesar Rp. 1.000.000. Daftarkan diri di PKPA PERADI Online 2021 sekarang!
- Dapatkan Kabar Terbaru dari NgertiHukumID melalui Telegram
- Dapatkan Kabar Terbaru dari NgertiHukumID Melalui Whatsapp
Sesungguhnya, mengajukan kredit mobil itu gampang-gampang susah. Yang perlu Anda lakukan adalah memilih jasa penyedia kredit dari leasing atau bank yang memiliki kredibilitas yang baik. Dalam hal ini, kunci kesuksesan yang perlu Anda pegang berupa persiapan yang matang dalam mengawalinya.
Berikut langkah awal yang perlu Anda pahami dan persiapkan sebelum mengajukan kredit mobil:
- Tentukan Mobil Idaman
Langkah pertama yang harus Anda lakukan tentu saja menentukan mobil yang dikehendaki. Tentukan juga tipe, warna, dan ukuran mobil, serta perhatikan pula keunggulan mobil baik itu dari segi mesin, design, dan segi ketahanan mobil. Jika perlu, lakukan konsultasi dengan ahlinya atau jika tidak, Anda dapat browsing sendiri untuk melakukan riset dari berbagai sumber. Yang perlu dipertimbangkan juga yakni berapa banyak anggota keluarga, siapa saja yang akan memakai mobil tersebut secara rutin, kemana mobil akan dipakai, dan lain sebagainya. Masing-masing jenis mobil memiliki karakteristik yang membuatnya layak untuk memenuhi kebutuhan Anda, karena masing-masing jenis mobil dirancang berdasarkan kebutuhan dan style penggunanya.
- Buat Anggaran dan Lakukan Simulasi Kredit
Boleh saja Anda menunjuk satu merek mobil yang bonafid, akan tetapi jangan lupa pertimbangkan kondisi finansial Anda saat ini. Jangan sampai hanya karena urusan kredit mobil ini, kemudian kondisi keuangan Anda menjadi hancur tak tertolong lagi. Maka dari itu, sangat penting bagi Anda untuk menyusun anggaran terlebih dahulu sebelum membeli mobil. Di samping itu, hindari untuk membeli mobil dengan harga yang melampaui budget walaupun fitur serta penampilannya sangat menggoda. Inilah yang akan mengakibatkan kesulitan finansial suatu saat nanti. Buatlah sebuah simulasi kredit atas mobil yang Anda incar. Tujuan dari simulasi ini, yaitu untuk menyesuaikan kemampuan Anda dalam membayar cicilan mobil idaman. Hal ini akan sangat membantu dalam menghindari terjadinya penunggakan atas pembayaran cicilan di kemudian hari.
- Ketahui Besarnya DP dan Angsuran
Sekarang ini sudah banyak jenis kredit dengan iming-iming DP murah. Hanya dengan sejumlah uang Rp 15 juta sampai Rp 30 juta sudah bisa punya mobil. Jika itu menarik bagi Anda, tunggu dulu! Tanyakan berapa cicilan per bulan yang harus Anda bayarkan. Berapa lama tenor yang disyaratkan oleh penerbit kredit. Mintalah mereka untuk mensimulasikan harga, jika ditotal apakah masih dalam tahap wajar atau mahal.
Meskipun harga mobil bisa dicicil dengan harga yang murah, tetap saja Anda harus mempersiapkan sejumlah uang untuk DP, yang disyaratkan sebagai pra pembayaran untuk dapat membawa pulang mobil dari dealer yang Anda sasar. Karena nominal DP lebih besar dari cicilan bulanan Anda, tentu tidak ada alasan untuk tidak menabung dalam mempersiapkan DP. Sebaiknya, sisihkan minimal 10% dari penghasilan bulanan Anda untuk dialokasikan ke budget DP yang sangat Anda butuhkan tersebut. Perlu dibiasakan untuk mulai menabung secara rutin dan konsisten dengan motivasi sebuah mobil impian akan menjadi milik Anda.
- Siapkan Kelengkapan Data Administrasi
Berkas administrasi yang lengkap menjadi bagian penting dalam tahap pengajuan kredit mobil. Selain itu kelengkapan dokumen juga merupakan syarat penentu pengajuan kredit Anda cepat disetujui. Yang dapat Anda persiapkan sebelum bertemu leasing yaitu berkas-berkas tertentu yang dibutuhkan sebagai persyaratan adiminstrasi dalam transaksi ini. Berkas-berkas tersebut antara lain fotokopi KTP, Rekening Tabungan dalam 3 bulan terakhir, Kartu Keluarga, Slip Gaji (bagi karyawan), Rekening Listrik/Telepon/Air dalam sebulan terakhir dan TDP/SIUP/NPWP bagi para pengusaha. Jika berkas-berkas persyaratan yang diminta telah dipersiapkan, aplikasi kredit yang Anda ajukan akan segera diproses oleh leasing.
- Bentuk Rekening Pribadi yang Sehat
Sebelum Anda memutuskan untuk mengambil kredit mobil sebaiknya buatlah sebuah rekening yang sehat. Artinya pemasukan dan pengeluaran dalam rekening Anda harus berimbang dan surplus aktif. Jadi walaupun pemasukan tidak terlalu banyak, secara nominal pemasukan terus meningkat. Hal ini dikarenakan menyangkut 5 C yaitu Character, Collateral, Capital, Condition, Capacity yang memang menjadi acuan dasar pemberian kredit. Karena dari laporan rekening pribadi Anda akan berbentuk tabungan atau rekening giro. Dengan rekening yang sehat, maka pihak pemberi kredit akan lebih percaya. Sehat dalam hal ini tidak hanya diartikan bahwa uang yang masuk lebih besar atau banyak jumlahnya.